Siapa sih yang tidak mengenal kopi?

Minuman yang semakin hari semakin banyak penggemarnya ini memang menarik untuk dijadikan bahan obrolan. Apalagi setelah kepopuleran film Filososfi Kopi. Tua muda, laki-laki maupun perempuan, tidak pandang usia tidak segan-segan mendeklarasikan diri sebagai “coffe lover”. Diikuti pula dengan banyak bermunculannya Coffe/kedai kopi baru, yang menawarkan beragam kenikmatan dari cara meminum kopi, dan juga dari beragam jenis kopi. Jadi semakin hidup dunia perkopian terutama di tanah air, yang memang kaya dengan hasil kopi. 
Tentunya saat kita di warung kopi, kita, paling enggak, biar bener-bener diakui sebagai "coffe lover sejati", punya bekal sedikit tentang hal-hal mengenai kopi.
Nah, oleh karena itu, kali ini cangkrukan kita membahas tipis-tipis saja hal-hal mengenai kopi. Dan sebelum membaca, silahkan disruput dulu kopinya. Mumpung masih panas…    

Hal Menarik dari Secangkir Kopi




#1, Kopi & Sejarah Ditemukannya;
 Kopi ditemukan di Ethiopia oleh para gembala kambing sekitar tahun 800 Masehi. Legenda mengatakan bahwa para gembala tersebut melihat efek kafein pada kambing-kambing mereka, yang seakan-akan menari-nari setelah makan buah kopi. Kemudian seorang biksu lokal membuat minuman dari buah kopi dan menemukan bahwa itu membuatnya terjaga di malam hari. Dari hal tersebut lahirlah secangkir kopi seperti sekarang ini.

#2. Kopi & Komoditas Lain;
Kopi adalah komoditas yang paling banyak diperdagangjan kedua di dunia setelah minyak. Menurut Global Exchange, ada sekitar 25 juta petani di lebih dari 50 negara yang terlibat dalam produksi kopi.

#3 Kopi dan Jenisnya;
Ada  dua jenis biji kopi di dunia; Arabica dan Robusta.
Tujuh puluh persen diantaranya adalah biji kpoi Arabica. Meskipun kurang populer, biji kopi Robusta sedikit lebih pahit dan memiliki kafein dua kali lebih banyak. Umumnya harga kopi Arabica lebih mahal dari pada harga kopi Robusta.

#4 Kopi & Negara Penghasilnya;
Mayoritas kopi di dunia dihasilkan oleh Brazil. Brazil menghasilkan hampir 40% kopi dunia. Sedangkan nomor 2 dan 3 penghasil kopi terbesar adalah Kolombia dan Vietnam.


#5 Kopi & Harganya;
Kopi termahal di duni berharga $600/pon.
Kopi tersebut kita kenal dengan nama Kopi Luwak. Kopi yang berasal dari kotoran luwak liar yang banyak ditemukan di Jawa dan Sumatra. Hewan luwak tersebut selalu memilih biji kopi terbaik untuk dimakan. Tetapi sistem pencernakannya tidak dapat mencerna biji kopi . Biji kopi yang ada didalam sistem percernakaanya mengalami proses fermentasi. dan biji-biji ini kemudian dikeluarkan saat ekskresi. Biji-biji inilah yang kemudian dikumpulkan oleh para petani, untuk kemudian diolah menjadi kopi luwak.

 #6. Kopi dan Bahayanya;
Anda bisa overdosis karena kafei yang ada pada minuman kopi.
Namun anda jangan kuatir dahulu, karena untuk menjadi overdosis anda perlu meminum lebih dari 100 cangkir kopi dahulu sehingga mendapatkan dosis yang mematikan dari kofein.

#7. Kopi & Konsumsi Masyarakat;
Penduduk New York minum kopi hampir 7 kali lebih banyak dibandingkan dengan penduduk Amerika Serikat lainnya. Di Amerika Serikat, 80% orang dewasa mengkonsumsi kafein setiap harinya. Menurut Food and Drug Administration, asupan rata-rata adalah 200 miligram.
Finlandia adalah negara yang paling berkafein penduduknya. Dimana rata-rata orang dewasa disana mengkonsumsi empat atau lima cangkir kopi sehari

 #8 Kopi & Kesehatan;


Peminum kopi memiliki risiko lebih rendah terserang penyakit Alzheimer.
Para peneliti menemukan bahwa pasien yang lebih tua dengan tingkat kafein yang tinggi di dalam darah mereka lebih mungkin untuk menghindari Alzheimer. Studi juga menunjukkan bahwa kafein memiliki efek positif pada diabetes tipe 2 dan penyakit Parkinson. Hal ini juga telah terbukti dapat melindungi terhadap kanker kulit pada wanita.

9. Kopi & Efeknya
Dengan hanya mencium bau aroma kopi dapat membangunkan Anda.
Sekelompok ilmuwan melaporkan bahwa dengan hanya menghirup aroma kopi dapat mengubah aktivitas beberapa gen di otak, mengurangi efek dari kurang tidur. Dan ketika Anda meminum secangkir kopi, kafein akan segera mencapai peredaran darah dengan cepat.

10. Kopi & Cara Mengolahnya
kopi panggang(roasted) gelap(dark) memiliki kafein kurang dari kopi yang dipanggang lebih ringan.
Meskipun rasanya sering tersasa lebih kuat. Memanggang sebenarnya membakar beberapa kafein. Ada 3 cara/tingkatan dalam memanggang kopi: dark roast, medium roast dan light roast.

Diambil dari bebrbagai sumber.

0 comments:

Sample Text

Powered by Blogger.
Powered By Blogger

Popular Posts

Total Pageviews